Resep Membuat Minuman Jus Belimbing Kurma

Jus Belimbing Kurma merupakan minuman yang sehat dan sangat cocok dijadikan menu buka puasa yang menyehatkan karena kurma banyak mengandung vitamin yang akan memenuhi asupan gizi pada saat berpuasa.

Berikut resep membuat Jus Belimbing Kurma yang akan kami sajikan untuk anda dan semoga bermanfaat dan yang tak kalah penting jus kurma ini banyak mengandung vitamin yang akan sangat berguna pada saat kita berpuasa:

Bahan Bahan Membuat Jus Kurma
Kurma 1/4 gram
Belimbing 3 buah (matang dan segar)
Sirup melon 100 ml
Es serut secukupnya

Cara Membuat Jus Belimbing Kurma
1.Campur kurma dan air hangat aduk hingga halus (sisihkan)
2.Iris belimbing dengan tupperware handy gratter (sisihkan)
3.Siapkan gelas untuk 2 orang, masukkan kurma, belimbing serut, es batu dan sirup melon
4.Sajikan segera.

Semoga Resep Membuat Jus Belimbing Kurma akan bermanfaat untuk kita sebagai menu sajian buka puasa

Resep Membuat Es Campur Spesial

Resep Dan Cara Membuat Es Campur_ Es Campur merupakan sajian pelengkap dalam dunia kuliner yang mana es campur terdiri dari berbagai macam buah-buahan yang menyegarkan juga terkadang dilengkapi dengan berbagai macam tambahan bahan pelengkap seperti cincau,kelapa muda dan lain-lain. Es campur sendiri merupakan minuman favorit mayoritas penduduk Indonesia sehingga di daerah manapun kita akan sangat mudah menemukan minuman segar seperti es campur dengan berbagai ciri khas daerah masing masing. Berikut ini Resep Cara Membuat Es Campur Spesial yang menyegarkan:

http://resepmasakan-qta.blogspot.com/ 

Resep Cara Membuat Es Campur

Es Campur sangatlah cocok sebagai sajian hidangan minuman saat ilangsungkan acara/resepsi penting dan juga sangat cocok sebagai hidangan berbuka puasa di saat bulan Ramadhan. Dalam pembuatannya Es Campur ini tidaklah terlalu sulit dan tidak perlu skill masak yang khusus, untuk mendapatkan bahan- bahannya pun mudah di pasar tradisional. Berikut silahkan simak tentang langkah- langkah dan Cara Membuat Es Campur yang sangat enak sebagai berikut ini : 

Bahan Es Campur :

200 gr daging kelapa muda, dikerok
200 gr kolang kaling rebus, iris tipis
200 gr rumput laut
200 gr cincau hitam, potong dadu
200 gr tapai singkong, potong-potong
es serut secukupnya
200 cc susu kental manis
400 cc sirup merah

Bahan Tambahan Lain  :

200 gr buah melon, bentuk bulat kecil kecil
200 gr buah nangka, potong kecil kecil
buah strawberry, secukupnya

Cara Membuat Es Campur :
  1. Siapkan mangkuk atau gelas untuk es campur.
  2. Masukkan 2 sdm daging kelapa muda, 2 sdm kolang kaling, 2 sdm tapai singkong, 2 sdm cincau hitam, dan 2 sdm rumput laut.
  3. Kalau mau ditambahkan buah bisa menggunakan bahan opsional, secukupnya.
  4. Tambahkan es serut secukupnya, lalu guyur / tuangkan sirup merah diatasnya.
  5. Step terakhir, tuang 1-3 sdm susu kental manis. Sajikan.
Semoga Resep Membuat Es Campur diatas dapat bermanfaat untuk anda,